• Home
  • Bengkalis
  • Pekan Depan Pengesahan Perubahan APBD 2018 Bengkalis Disahkan
Rabu, 26 September 2018 13:47:00

Pekan Depan Pengesahan Perubahan APBD 2018 Bengkalis Disahkan

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bengkalis H. Abdul Kadir secara resmi melantik Tinner Weat Bet Tumanggor sebagai anggota Pengganti Antar Waktu (PAW) DPRD Kabupaten Bengkalis.

BENGKALIS, Globalriau.com - Seiring situasi Keuangan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis sedang mengalami defisit anggaran, untuk pengesahan APBD-P 2018, telah ditunggu-tunggu kejelasannya, kapan dan berapa nilainya.

Serta apakah untuk tunda bayar Alokasi Dana Desa (ADD) 2017 lalu juga sudah dimasukkan anggarannya.



Menanggapi hal ini, Ketua DPRD Bengkalis, H. Abdul Kadir SAg ketika dihubungi mengatakan, bahwa diperkirakan untuk pengesahan APBD-P 2018 tersebut, akan dilaksanakan sekitar pada minggu depan.

“Untuk hari apa, agenda Rapat Paripurna Pengesahan APBD-P 2018 di minggu depan ini, baru kita susun agendanya, “ujar Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Dapil Rupat ini, Rabu (26/09/18).

Diperkirakan anggaran APBD-P 2018 akan disahkan sekitaran 3,5 Triliun, yang didalamnya juga termasuk untuk tunda bayar ADD tahun 2017 lalu.

“Tunda bayar ADD 2017, juga sudah masuk di dalamnya, yang artinya Pemerintah Desa melalui pengesahan APBD-P 2018 nantinya, sudah bisa mencairkan ADD yang tertunda pembayaran di tahun 2017 lalu," tutup dia.(amx)

 

Share
Berita Terkait
  • 10 bulan lalu

    Kades Puteri Sembilan Serahkan Bantuan Ratusan Bibit Tanaman Buah kepada Masyarakat

    Suyutno berharap dari bantuan bibit tanaman ini bisa membantu menjaga kelestarian lingkungan dengan pepohonan juga bisa membantu ekonomi masyarakat setempat.
  • 2 tahun lalu

    Wamen LHK Apresiasi Program Mitigasi Karhutla Kampung Gambut Berdikari, Binaan Kilang Sei Pakning

    Kegiatan yang dipusatkan di Arboretum Gambut Marsawa yakni hutan masyarakat di kawasan gambut yang masih bertahan dan merupakan bagian dari Program Kampung Gambut Berdikari.
  • 2 tahun lalu

    Rem Blong, Truk Tak Kuat Menanjak Hantam Mobil di Dalam RoRo Bengkalis

    Peristiwa terjadi akibat salah satu truk pengangkut pasir gagal menanjak untuk keluar pintu RoRo dan menghantam kendaraan dibelakangnya.
  • 2 tahun lalu

    Tak Terima Diputus Pacar, Mantan Napi Kembali Berurusan Dengan Polisi

    Lobo ditangkap karena membakar satu unit mobil Toyota Agya milik korban inisial M di rumah kontrakan korban Jalan HR Soebrantas Gang Sekapur Sirih Desa Wonosari Kecamatan Bengkalis
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.