• Home
  • Bengkalis
  • Plt Bupati Bengkalis: Tidak Ada Balas Dendam, Itu Bukan Tipe Saya
Selasa, 18 Februari 2020 16:06:00

Plt Bupati Bengkalis: Tidak Ada Balas Dendam, Itu Bukan Tipe Saya

BENGKALIS, globalriau.com - Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bengkalis H Muhammad menjelaskan, terjadinya pergantian kepemimpinan di daerah ini tidak serta merta harus diikuti dengan adanya pergeseran (mutasi atau rotasi pejabat).



Penegasan ini disampaikannya guna meluruskan isu yang santer berkembang di masyarakat yang menyebutkan bahwa sebagai Plt Bupati Bengkalis, dia akan balas dendam. Yakni dengan memutasi atau merotasi pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis.

“Meskipun saya ditunjuk Mendagri dan Gubernur sebagai Plt Bupati, hal ini tidak akan saya jadikan ajang balas dendam. Itu bukan sifat saya, bukan itu tipe saya,” tegasnya.

Di hadapan pejabat dan pegawai di lingkungan Pemkab Bengkalis, penegasan itu Plt Bupati H Muhammad ketika menjadi Pembina upacara Hari Kesadaran Nasional di halaman kantor Bupati Bengkalis, Senin, 17 Februari 2020.

Sebagai mantan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang mengabdi sekitar 30 tahun, kata H Muhammad, dia tahu betul lika-liku yang dihadapi seorang ASN.

Untuk itu, mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Riau yang purna bakti dengan pangkat terkahir Pembina Utama Madya (IV.d) ini meminta seluruh pegawai di Pemkab Bengkalis, baik itu Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas, Pejabat Pelaksana maupun tenaga honorer untuk tidak bimbang. Jangan ragu.

Bekerjalah dengan baik. Bekerjalah dengan benar, seksama dan sesuai aturan. Jangan mengambil keputusan sendiri. Semuanya harus dibicarakan dengan baik, dengan seksama demi kemajuan Kabupaten Bengkalis ke depan,” ujar dan ajaknya.

Kepada seluruh aparatur di Pemkab Bengkalis, Plt Bupati H Muhammad agar bekerja sesuai target, serta menjadikan masa lalu sebagai pembelajaran.

“Jadikan masa lalu sebagai pembelajaran yang terbaik bagi kita, kita evaluasi evaluasi. Bagi saya  targetnya adalah target kinerja, progress yang paling penting, tapi juga jangan melemahkan sistem administrasi ini. Administrasi yang baik dan benar sangat penting sekali,” pesannya.(rls/Diskominfo)

Share
Berita Terkait
  • 10 bulan lalu

    Kades Puteri Sembilan Serahkan Bantuan Ratusan Bibit Tanaman Buah kepada Masyarakat

    Suyutno berharap dari bantuan bibit tanaman ini bisa membantu menjaga kelestarian lingkungan dengan pepohonan juga bisa membantu ekonomi masyarakat setempat.
  • 2 tahun lalu

    Wamen LHK Apresiasi Program Mitigasi Karhutla Kampung Gambut Berdikari, Binaan Kilang Sei Pakning

    Kegiatan yang dipusatkan di Arboretum Gambut Marsawa yakni hutan masyarakat di kawasan gambut yang masih bertahan dan merupakan bagian dari Program Kampung Gambut Berdikari.
  • 2 tahun lalu

    Rem Blong, Truk Tak Kuat Menanjak Hantam Mobil di Dalam RoRo Bengkalis

    Peristiwa terjadi akibat salah satu truk pengangkut pasir gagal menanjak untuk keluar pintu RoRo dan menghantam kendaraan dibelakangnya.
  • 2 tahun lalu

    Tak Terima Diputus Pacar, Mantan Napi Kembali Berurusan Dengan Polisi

    Lobo ditangkap karena membakar satu unit mobil Toyota Agya milik korban inisial M di rumah kontrakan korban Jalan HR Soebrantas Gang Sekapur Sirih Desa Wonosari Kecamatan Bengkalis
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.