• Home
  • Dumai
  • Gugas Tugas COVID-19 Dumai Batal Tutup Pasar Tradisional
Minggu, 28 Juni 2020 11:35:00

Gugas Tugas COVID-19 Dumai Batal Tutup Pasar Tradisional

DUMAI, globalriau.com - Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Dumaimasih mempertimbangkan penutupan sementara aktivitas pasar tradisional di Kecamatan Bukit Kapur karena belum terbukti terjadi transmisi atau penularan antarpenduduk lokal.



Juru Bicara Gugas COVID-19 Dumai dr Syaifuldi Dumai, Sabtu (27/06/2020), mengatakan rencana awal pasar tradisional ini akan ditutup, namun melihat kondisi kebutuhan pedagang dan masyarakat serta pertimbangan perekonomian masyarakat, hal itu dibatalkan.

Gugas COVID-19 Dumai masih menunggu hasil tes cepat dan tes usap (swab) orang orang pernah kontak langsung ke pasien positif pedagang pasar tradisional ini, untuk kemudian diambil langkah lanjutan.

"Pasar tak jadi ditutup karena pertimbangan aktivitas jual beli di sana. Pedagang sudah belanja modal untuk persediaan dagangan, juga belum terbukti ada penularan lokal di lokasi itu," kata Syaiful.

Dijelaskannya, pertambahan tujuh kasus baru positif COVID-19 di Dumai ini diperoleh dari kegiatan pemeriksaan kesehatan oleh tim Gugas pada masyarakat dan pedagang di sejumlah pasar tradisional dan tempat umum lainnya,

Dari tujuh pasien positif baru ini, empat di antaranya pedagang pasar tradisional dan keliling, dan Gugas COVID-19 Dumai langsung melakukan tracing atau penelusuran kontak langsung pasien yang seluruhnya kini sudah dirawat di RSUD Dumai.

"Jumlah orang dalam pemantauan langsung bertambah karena dilakukan tracing yang pernah kontak langsung dengan pasien, untuk hasilnya masih menunggu," sebut Syaiful.

Sekretaris Dinas Kesehatan Dumai Syaiful ini tambahkan, hingga 21 Juni 2020 status Dumai rencananya dinaikkan dari zona kuning jadi zona hijau karena nihil pasien baru selama satu bulan, namun batal akibat bertambah kasus positif pada 23 Juni 2020.

Pemerintah Kota Dumai tetap mengingatkan masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan COVID-19 agar bisa menyongsong normal baru dan tidak bertambah lagi kasus positif baru.

Wali Kota Dumai Zulkifli AS turun langsung ke lokasi pasar tradisional untuk memastikan aktivitas jual beli berjalan baik, sekaligus memimpin penyemprotan disinfektan.

Kepada para pedagang, Zulkifli mengajak dan mengingatkan kembali agar jangan lupa memakai masker, tetap jaga jarak aman dan sebelum masuk pasar untuk mencuci tangan pakai sabun.

"Masker yang kita gunakan, sebagai wujud kita menghargai diri sendiri dan berguna menyelamatkan orang lain," kata walikota.(red)

Share
Berita Terkait
  • 6 jam lalu

    Kolaborasi ELNUSA dan PHR Sukses Rampungkan Proyek Survei Seismik 3D Balam South East

    Melalui Proyek ini, PHR dan Elnusa berharap dapat memberikan kontribusi yang berarti pada upaya pengembangan sumber daya alam Indonesia,
  • 7 jam lalu

    Kadishub Pimpin Rakor Persiapan MTQ XLII Tingkat Provinsi Riau di Kota Dumai

    Selain itu, ada 166 orang personil yang akan bertugas dalam melakukan pengaturan lalu lintas selama acara berlangsung dan mengawasi pengelolaan parkir.
  • kemarin

    Pelatihan Vokasi Juru Las PHR Jadikan Pemuda Riau Siap Kerja

    Pertamina menugaskan PHR untuk melakukan proses alih kelola dari operator sebelumnya. Proses transisi berjalan selamat, lancar dan andal. PHR melanjutkan pengelolaan WK Rokan selam
  • kemarin

    Ikut Sukseskan MTQ XLII Tingkat Provinsi Riau, PT KPI Unit Dumai Siap Jadi Tuan Rumah Perlombaan Fahmil Quran

    Dengan mengisi salah satu stand expo, PT KPI Unit Dumai akan memberikan kesempatan bagi masyarakat dan pengunjung yang hadir berkenalan lebih dekat dengan perusahaan yang memproduk
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.