• Home
  • Dumai
  • Pj Walikota Dumai: Kita Intruksikan Seluruh Sekolah Libur
Selasa, 08 September 2015 21:31:00

Pj Walikota Dumai: Kita Intruksikan Seluruh Sekolah Libur

Drs. H. Arlizman Agus Resmi Dilantik sebagai PJ Walikota Dumai

DUMAI- Akibat kondisi udara Kota Dumai yang kian memburuk, hari ini (Selasa (8/9), red) Pemerintah Kota Dumai melalui Pejabat (PJ) Walikota Dumai H.Arlizman Agus mengintruksikan kepada masing-masing Kepala Sekolah tingkat Sekolah Dasar (SD) untuk meliburkan siswanya.

Hal tersebut menimbang akan semakin menebalnya kabut asap akibat Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla), sehingga dinilai akan sangat membahayakan kondisi kesehatan masyarakat Kota Dumai terkhusus anak-anak.

"Hari ini (Selasa, red) Pemerintah Kota Dumai telah mengintruksikan kepada Kepala Sekolah tingkat SD untuk meliburkan atau memulangkan anak didiknya yang duduk dikelas 1 hingga kelas 3 SD, pasalnya cuaca seperti ini akan sangat membahayakan anak-anak kita," katanya, Selasa (8/9) usai membuka acara Musda DWP Kota Dumai.

Namun, lanjutnya, tak seluruh sekolah pula yang mendapatkan instruksi untuk meliburkan peserta didiknya. "Melainkan hanya SD yang berada didaerah tebal kabut asap, seperti Bukit Kapur dan Sungai Sembilan. Sementara untuk SD maupun sekolah tingkat SLTP dan SLTA yang berada diwilayah Kota, dihimbau agar setiap muridnya dapat menggunakan masker dan mengurangi kegiatan belajar mengajar diluar ruangan," terangnya.

Ketika ditanyai terkait sampai kapan anak sekolah tersebut diliburkan, Arlizman mengatakan bahwa libur tersebut bersifat kondisional. Dan jika besok (Rabu, red) cuaca akan kembali pulih atau relatif membaik, maka seluruh anak sekolah termasuk wilayah Bukit Kapur dan Sungai Sembilan sudah dapat masuk sekolah kembali dan mengikuti kegiatan belajar mengajar seperti biasanya.

"Namun jika cuaca semakin dan akan terus memburuk, maka tak tertutup kemungkinan agar Pemerintah Kota Dumai dapat meliburkan seluruh anak sekolah baik tingkat SD, SLTP dan SLTA. Hal tersebut pasalnya, libur yang diberikan saat ini adalah bersifat kondisional. Semakin cepat kondisi udara membaik, semakin cepat anak sekolah dapat mengikuti kegiatan belajar mengajar kembali, maka tentunya akan semakin baik pula," paparnya.

Sementara itu, lanjutnya, saya juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Kota Dumai tanpa terkecuali, agar dapat mengurangi aktifitasnya diluar ruangan dan teruslah menggunaan masker. "Teruslah waspadai Karhutla dan melakukan pencegahan-pencegahan. Kurangi aktifitas diluar ruangan, senantiasa gunakan masker dan perbanyak mengkonsumsi air putih," himbaunya.

Sementara terkait masker, diakui Arlizman, bahwa Pemerintah Kota Dumai melalui berbagai Dinas, Badan, Kantor dan instansinya selama beberapa pekan terakhir telah membagi-bagikan sekitar 30.000 masker bahkan lebih.

"Diantaranya melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Dumai, Dinas Kesehatan Kota Dumai, PMI Kota Dumai, serta bekerjasama dengan beberapa instansi terkait lainnya seperti BUMN/BUMD dan Perusahaan yang beroperasi di Kota Dumai," tutupnya.

Pantauan dilapangan, kendati di Kota Dumai tidak memiliki dan tidak ada ditemukannya titik api, namun kondisi udara Kota Dumai semakin harinya semakin memburuk saja. Tak hanya itu, meski sejak beberapa hari terakhir Kota Dumai sempat diguyur hujan, namun kabut asap tebal yang diduga kiriman ini masih saja dapat mengepung kondisi udara Kota Dumai. (via)

Share
Berita Terkait
  • 6 tahun lalu

    Riski: H Gedang Berkali-kali Minta Duit Walikota Dumai

    Pasalnya, Awaluddin atau lebih akrab disapa H Gedang sempat berorasi saat menghadang petugas dari pemerintah, kepolisian dan Satpol PP untuk melakukan penertiban
  • 6 tahun lalu

    Terkait Orasi Awaluddin, Walikota Dumai Tempuh Proses Hukum

    Pasalnya, Awaluddin atau lebih akrab disapa H Gedang sempat berorasi saat menghadang petugas dari pemerintah, kepolisian dan Satpol PP untuk melakukan penertiban diatas tanah yang
  • 6 tahun lalu

    Satpol PP Dumai Warning Hiburan Malam

    Bambang mengeluhkan adanya pemberitaan yang menuding Satpol PP membiarkan hiburan malam tetap buka, meski kegiatan MTQ masih berlangsung.
  • 6 tahun lalu

    PKL Merasa Dibohongi Oleh Panitia MTQ Riau

    Hal tersebut mencuat sehari setelah pembukaan MTQ, puluhan pedagang nyaris bentrok dengan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) yang hendak menertibkan lapak baru PKL dipinggir tr
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.