• Home
  • Kuansing
  • Miris Lalui Pandemi dan Ramadhan, 500 Lebih Guru Bantu di Kuansing Belum Gajian Sejak Januari
Jumat, 24 April 2020 22:08:00

Miris Lalui Pandemi dan Ramadhan, 500 Lebih Guru Bantu di Kuansing Belum Gajian Sejak Januari

Erwin Sitompul, pengurus Forum Silaturahmi Guru Bantu Riau.

PEKANBARU, globalriau.com - Sungguh ironis, ditengah pandemi akibat COVID-19, ratusan guru bantu provinsi yang bekerja di Kabupaten Kuantan Singingi belum terima gaji sejak Januari 2020.



Demikian diungkapkan, Pengurus Forum Guru Bantu Riau, Erwin Sitompul, S.Pd kepada media ini, Jumat (24/04/2020).

Dijelaskan Erwin, disejumlah daerah lain di Riau baru saja membayarkan gaji guru bantu jenjang Dikdas beberapa hari lalu.

"Tinggal daerah Kuansing yang belum bayarkan hak para guru bantu, ada lebih dari 500 orang teman kita disana belum mendapatkan gaji mereka," ujar Erwin.

Disebut Erwin, pemerintah dinilai tidak memiliki hati nurani, ditengah situasi Pandemi ditambah lagi menghadapi Ramadhan pemerintah tidak mempertimbangkan nasib para guru bantu.

"Kita desak pemerintah Provinsi untuk menginterupsikan kepada Bupati Kuansing agar segera bayarkan hak guru bantu disana." katanya.

Hampir seluruh guru bantu disana beragama Muslim, kata Erwin, dimana saat ini ratusan guru bantu tersebut sedang menghadapi ramadhan bersama keluarga.

"Kita sangat prihatin atas sikap dari pemerintah yang mengabaikan hak para guru bantu. Saya harap dalam minggu ini gaji guru bantu disana sudah dibayarkan sehingga bisa meringankan para sahabat di Kuansing yang menjalani ramadhan ditengah pandemi wabah covid-19 saat ini." pungkasnya.(egi)

Share
Berita Terkait
  • tahun lalu

    Usai Viral di Medsos, Sekda Riau Berdalih Tas Milik Istrinya KW

    Tampak sejumlah foto yang memperlihatkan deretan tas mewah, seperi Hermes dan Gucci, yang digunakan istri Hariyanto. Terlihat juga foto-foto saat istri Hariyanto tersebut sedang as
  • tahun lalu

    Kejati Riau Tetapkan 4 Tersangka Dugaan Korupsi Pembangunan Masjid Raya Pekanbaru

    Setelah dilakukan pemeriksaan, tim penyidik Pidsus Kejaksaan Tinggi Riau melakukan gelar perkara (ekspose) terhadap perkara dugaan tindak pidana korupsi Pembangunan Fisik Masjid Ra
  • tahun lalu

    Aktivis Pendidikan Minta Gaji Guru Bantu Riau Jenjang Dikdas Dibayar Sebelum Ramadhan

    Hal ini harusnya menjadi perhatian serius oleh pemerintah khususnya pemerintah Provinsi Riau. Demikian diungkapkan aktivis pendidikan Riau, Erwin Rodimart Sitompul S.Pd kepada medi
  • tahun lalu

    Wakajati Riau Pimpin Apel Kerja Awal Tahun 2023

    Wakajati juga berharap agar jajaran melandasi setiap tugas dan tanggung jawab dengan Kerja Ikhlas, Cerdas dan Tuntas sehingga Output dan Outcome berbagai Program Kejaksaan dapat te
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.