Selasa, 04 Mei 2021 06:10:00

iZeno Menerima Atlassian Partner of the Year 2020: Emerging Markets

SINGAPURA - Media OutReach - 4 Mei 2021 - Atlassian mengumumkan pada hari ini bahwa iZeno Pte Ltd telah menerima Atlassian Partner of the Year 2020: Emerging Markets atas kontribusi dan pencapaian mereka yang luar biasa selama tahun kalender 2020. Ini termasuk berbagai upaya yang luar biasa dalam mengembangkan bisnis baru, kepemimpinan pemikiran, serta produk dan layanan yang melengkapi Atlassian.

 

 

iZeno adalah salah satu dari 16 penerima mitra solusi yang mendapatkan penghargaan sebagai Partner of the Year atas upaya kami yang berkelanjutan di sepanjang tahun.

"Atlassian mengucapkan selamat dan terima kasih kepada para penerima penghargaan Partner of the Year tahun ini", kata Martin Musierowicz, Kepala Saluran Global Atlassian. "Solution Partner memainkan peran penting dalam kesuksesan para pelanggan kami, dan kami gembira karena bisa menyoroti beberapa mitra top kami yang telah melakukan segala upaya melebihi yang dibutuhkan untuk menyediakan solusi inovatif dan layanan Atlassian bagi para pelanggan kami."

 

"Pengakuan dari Atlassian ini mewakili volume investasi iZeno di Asia dan kepercayaan dari para pelanggan kami untuk menyediakan alat dan proses yang tepat. iZeno akan terus bertumbuh dan memperluas  iZeno Atlassian Practice (ITSM dan DevOps) di luar wilayah cakupan kami saat ini di Singapura, Malaysia, Thailand, Indonesia, dan Filipina," kata Direktur Pelaksana iZeno, Mr. Jason Lin.

 



Tentang iZeno

iZeno didirikan pada tahun 2003 untuk menyediakan solusi teknologi terbaik di kelasnya kepada perusahaan, yang diperlukan oleh perusahaan agar bisnis mereka dapat tetap berjalan dengan lancar. Dengan tim yang terdiri dari 85+ inovator internal, kami telah menyediakan lebih dari 500 Enterprise Solution, yang diterapkan dan dioptimalkan untuk memungkinkan penyediaan wawasan yang lebih pintar. Tim kami memetik pengalaman industri dalam menyediakan portofolio aplikasi yang penting untuk misi, memadukan Kecerdasan Buatan (AI) & Pembelajaran Mesin, DevOps, ITSM, Cloud, CRM & CX, Analisis Data, dan teknologi terkemuka lainnya dengan kerangka kerja TI yang sudah ada milik klien.

 

Untuk mengetahui lebih lanjut, kunjungi izeno.com atau ikuti kami di LinkedIn.

Ketahui lebih lanjut tentang iZeno Atlassian Practice: https://www.izeno.com/atlassian-practice/

Ketahui lebih lanjut tentang solusi DevOps di sini: https://www.izeno.com/solutions/devops/
Ketahui lebih lanjut tentang solusi ITSM di sini: https://www.izeno.com/solutions/itsm/

Share
Berita Terkait
  • 3 minggu lalu

    Capital Markets Malaysia dan Climate Bonds Initiative meluncurkan Perangkat Strategi Transisi untuk mempercepat laju dan skala pendanaan transisi

    Climate Bonds Initiative adalah organisasi internasional yang berupaya memobilisasi modal global untuk aksi iklim, melalui pengembangan Standar dan Skema Sertifikasi Climate Bonds,
  • 3 minggu lalu

    Natural Catastrophes Caused USD 65 Billion Economic Loss in Asia Pacific in 2023, Aon reports

    melindungi portofolio mereka dari risiko keuangan; mengambil manfaat dari peluang pertumbuhan dalam solusi iklim; dan menentukan cara memberikan dampak positif dan berperan dalam d
  • 3 minggu lalu

    Amazon Papyrus Meluncurkan Identitas Merek dan Logo yang Disegarkan - Memperkuat Komitmen terhadap Inovasi dan Pertumbuhan

    Dengan dedikasi yang teguh terhadap inovasi dan kualitas, APC Group siap untuk terus membentuk masa depan proses manufaktur industri.
  • 4 minggu lalu

    Pendekatan regeneratif penting untuk menyelaraskan ambisi dan tindakan keberlanjutan dalam pertumbuhan ekonomi Asia Pasifik: Kearney

    Studi ini mengukur apakah para eksekutif yakin bahwa target mereka dapat dicapai dan menggali aspek-aspek seperti greenwashing dan insentif manajemen.
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.