• Home
  • Nasional
  • Horee, Mulai hari ini THR dan Gaji ke 13 PNS Cair
Senin, 04 Juni 2018 07:17:00

Horee, Mulai hari ini THR dan Gaji ke 13 PNS Cair

JAKARTA, Globalriau.com - Akhirnya tunjangan hari raya (THR) yang dinanti-nantikan pegawai negeri sipil (PNS) segera cair. Rencananya pemerintah mulai mencairkan kepada penerima pada Senin (4/6).
 
"Kemungkinan Senin (4/6) sudah mulai ada yang menerima," kata Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Informasi Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Nufransa Wira Sakti saat dihubungi kemarin (3/6).
 
 
Sementara itu, menteri dalam negeri (Mendagri) menerbitkan surat tentang pemberian THR dan gaji ke-13 yang bersumber dari APBD. Pembayaran dari APBD itu diperuntukkan bupati dan wakil bupati, wali kota dan wakil wali kota, pimpinan dan anggota DPRD kabupaten/kota, serta PNS daerah (PNSD).
 
Pejabat yang akrab disapa Frans itu menyatakan, meski bersumber dari APBD, uang untuk membayar THR dan gaji ke-13 di daerah itu berasal dari dana alokasi umum (DAU). Uang dari DAU tersebut sebelumnya ditransfer pemerintah pusat.
 
Dengan demikian, pembayaran THR dan gaji ke-13 di daerah tidak terpengaruh dengan kondisi keuangan atau pemasukan asli daerah (PAD) setempat.
 
Secara keseluruhan, anggaran untuk THR dan gaji ke-13 bagi PNS pusat maupun daerah, pensiunan, prajurit TNI, serta Polri mencapai Rp 35,76 triliun. Perinciannya, THR gaji pokok Rp 5,24 triliun, THR tunjangan Rp 5,79 triliun, dan THR bagi para pensiunan Rp 6,85 triliun.
 
Kemudian, gaji ke-13 untuk gaji pokok Rp 5,24 triliun, gaji ke-13 untuk komponen tunjangan Rp 5,79 triliun, serta gaji ke-13 untuk para pensiunan Rp 6,85 triliun.
 
Sumber: Jawapos.com
Share
Berita Terkait
  • 2 tahun lalu

    Wali Kota Umroh, THR Seluruh ASN Dumai Terpaksa Dibayar Habis Lebaran

    Hal itu dikarenakan peraturan Wali Kota terkait THR ASN harus ditandatangani langsung oleh Wali Kota Dumai, H Paisal, SKM, Mars. Namun belum lama ini orang nomor satu di Kota Dumai
  • 3 tahun lalu

    Seleksi Dimulai 30 Mei, Riau Ajukan Formasi 9.531 CPNS

    Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau Ikhwan Ridwan mengatakan terkait formasi penerimaan CPNS dan PPPK untuk Pemprov Riau tahun ini, pihaknya masih belum mendapatkan jawaban
  • 4 tahun lalu

    Total Rp29,3 Miliar, THR TNI-Polri dan Pensiunan Cair Sebelum 15 Mei

    Dikutip dari Tempo.co, kabar gembira bagi PNS, TNI-Polri dan pensiunan itu disampaikan Menteri Keuangan Sri Mulyani. Sri merincikan, total dana THR untuk ASN pusat, Polri, dan TNI
  • 5 tahun lalu

    CPNS 2019, Kota Dumai Buka Lowongan 134 Formasi

    Dalam rilis yang dikeluarkan pada Senin (28/9), Kemenpan RB menyatakan, kuota Kota Dumai sebanyak 134 formasi.
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.