• Home
  • Pekanbaru
  • Firdaus-Rusli Maksimalkan Pengembangan Situs Cagar Budaya sebagai Pusat Wisata
Sabtu, 05 Mei 2018 21:40:00

Firdaus-Rusli Maksimalkan Pengembangan Situs Cagar Budaya sebagai Pusat Wisata

PEKANBARU, Globalriau.com - Merujuk kepada Undang-undang Nomor 5 Tahun 1992 tentang cagar budaya, ditegaskan bagaimana status cagar budaya yang sangat penting artinya, bagi pemahaman dan pengembangan sejarah, ilmu pengetahun dan kebudayaan, sehingga perlu dilindungi dan dilestarikan demi pemupukan kesadaran jati diri bangsa dan kepentingan nasional.

Menurut calon Gubernur Riau nomor urut 3, Firdaus ST MT semua yang berhubungan dengan cagar budaya haruslah dapat dieksploitasi, baik demi kepentingan ilmu pengetahuan atau menjadi objek wisata demi wewujudkan Pariwisata Riau menjadi primadona. "Memang mengembangkan situs cagar budaya sebagai objek wisata telah lama dikembangkan. Namun, potensi ini masih harus lebih dimaksimalkan lagi, apalagi sebagian situs cagar budaya telah menjadi jati diri budaya di Provinsi Riau," ujar Firdaus dalam kampanye dialogis di Kabupaten Kampar beberapa waktu lalu.



Dijabarkan Firdaus, program pengembangan situs cagar budaya ini masuk dalam program unggulan pasangan Firdaus-Rusli. "Setiap kabupaten dan kota di Provinsi Riau memiliki situs cagar budaya. Namun, selama ini belum tergarap secara maksimal. Jika semuanya ini tergarap secara maksimal, tidak hanya menambah PAD bagi daerah masing-masing. Namun, juga ikut menghidupkan roda perekonomian masyarakat yang berada di sekitar situs cagar budaya tersebut," tambah Firdaus.

Pemerintah Kota Pekanbaru sendiri, selama ini melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Pekanbaru terus melakukan inventarisir pencatatan cagar budaya di Kota Pekanbaru. Dari hasil pencatatan ini setidaknya ada sebanyak 42 benda atau struktur yang kuat dugaan adalah peninggalan sejarah, mulai dari era penumpasan pemberontak PRRI di Sumatera Bagian Tengah hingga Sejarah Senapelan sebagai sentral perdagangan.(rls/tim)

 

Share
Berita Terkait
  • 5 bulan lalu

    Desa Tanjung Punak Binaan PHR Raih Juara I Apresiasi Desa Wisata Riau

    Desa Tanjung Punak dikenal dengan kemolekan wisata bahari dipadu dengan kearifan lokal masyarakatnya yang kental dengan budaya. Keindahan pantainya yang memesona membuat desa ini r
  • 6 bulan lalu

    Aswas Kejati Riau Lakukan Pemantauan di Kejari Kampar

    Dalam penyampaiannya, Kepala Kejaksaan Negeri Kampar Sapta Putra, SH., M. Hum menyampaikan ucapan selamat datang kepada Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Ayu Agung, S.H, S.S
  • 6 bulan lalu

    Aswas Kejati Riau Lakukan Inspeksi Pemantuan di Kejari Pekanbaru

    Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Ayu Agung, S.H, S.Sos, M.H, M.Si (Han) menyampaikan agar seluruh pegawai pada Kejaksaan Negeri Pekanbaru tetap berperilaku dan berpola hidu
  • 6 bulan lalu

    Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Pimpin Apel Kerja Pagi

    Dalam amanatnya Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Ayu Agung, S.H., S. Sos., M.H., M. Si (HAN) menyampaikan terdapat beberapa poin penekanan untuk segera dilaksanakan oleh se
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.