• Home
  • Rohul
  • HUT Korpri Ke-44, Kecamatan Ujung Batu Taja Berbagai Perlombaan
Senin, 30 November 2015 23:18:00

HUT Korpri Ke-44, Kecamatan Ujung Batu Taja Berbagai Perlombaan

Camat Ujung Batu, El Bizri, S.Stp.M.Si

UJUNG BATU- Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Korpri yang ke 44 di Kecamatan Ujung Batu, Kabupaten Rohul di meriahkan dengan berbagai lomba, seperti lomba pacu goni, tarik tambang, memindahkan ikan belu dari ember ke ember dengan menggunakan tangan, dan lombah Sandal panjang (Bakiak).

Kegiatan ini diikuti peserta seluruh anggota Korpri yang ada di Kecamatan Ujung Batu, Minggu (29/11/2015) dihalaman Kantor Camat Ujung Batu, demikian di sampaikan penasehat/pelindung Korpri Kecamatan Ujung Batu yang juga sebagai camat Ujung Batu, El Bizri, S.Stp.M.Si, diruang kerjanya Senin (30/11/2015).

Diterangkan El Bizri selain mengadakan lomba, juga memberi santunan berupa amplop pada keluarga anggota Korpri yang sudah meninggal (Alm). Selain memberi santunan, juga memberi bantuan sembako pada anak Panti Asuhan yang ada di Kecamatan Ujung Batu, seperti panti asuhan Teriak Putri Tujuh, di Desa Pematang Tebih, Muhamadiyah, Desa Sukadamai, dan Panti asuhan Hidayatul Muslim di Kelurahan Ujung Batu.

Sembako yang di berikan seperti, Beras, Minyak Goreng, Gula, Mie Instan, dan bubuk Teh Celup. Bantuan sembako dan santunan diantar langsung oleh Camat Ujung Batu pada pihak yang wajib menerima," ujar Camat.

Dilanjut El Bizri, kegiatan ini terlaksana atas kerja sama yang baik antara anggota Korpri, dengan Pengurus Korpri, se Kecamatan Ujung Batu juga membangun kekeluargaan, dan menjalin hubungan silaturahmi yang semakin erat, diantara anggota Korpri se-Kecamatan Ujung Batu.

"Kegiatan seperti ini, secara rutin dilaksanakan setiap tahunnya agar sesama anggota Korpri saling kenal mengenal,dan bertugas diinstansi mana." sebut Camat.

Dirinya juga mengharap, semoga untuk tahun berikutnya, HUT Korpri di Kecamatan Ujung Batu lebih meriah lagi,"Dari tahun sekarang ini, dan sesama anggota Korpri lebih bersatu lagi dan seiring sejalan dalam membangun Kecamatan ujung Batu yang lebih baik kedepan." himbau Camat.(don)

Share
Berita Terkait
  • 7 tahun lalu

    Plt Bupati Hadiri Pelantikan Pengurus DPC PSSAB Rohul

    Plt Bupati Rokan Hulu H Sukiman, Senin (7/2/2017) menghadiri acara pelantikan pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Parsadaan Situmorang Sipitu Ama Boru (PSSAB) Rohul periode 2017-
  • 7 tahun lalu

    Plt Bupati Rohul Apresiasi Kinerja Pengurus BUMDes Sumber Makmur Kota Baru

    Plt Bupati Rokan Hulu, H. Sukiman memberikan apresiasi kepada Pemerintah Desa Kota Baru dan Pengurus Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Sumber Makmur Desa Kota Baru Kecamatan Kunto Da
  • 7 tahun lalu

    Waspadai DBD, Plt Bupati Rohul Interuksikan Fogging

    Imbauan itu disampaikan Plt Bupati Rokan Hulu, H Sukiman, Sabtu (14/1/2017). Diingatkannya, akibat nyamuk tersebut 2 orang di daerahnya telah meninggal dunia.
  • 8 tahun lalu

    Plt Bupati Janji Kembangkan Budidaya Ikan Keramba

    Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu berjanji akan memperhatikan usaha dari para petani nelayan yang berada di aliran sungai besar di daerah yang dijuluki negeri seribu suluk.
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.