• Home
  • Siak
  • Lantik Penghulu Kampung Benteng Hulu, ini Pesan Wabup Husni
Selasa, 03 Agustus 2021 12:10:00

Lantik Penghulu Kampung Benteng Hulu, ini Pesan Wabup Husni

SIAK, globalriau.com - Hari ini, Selasa Sore (3/8/2021), Wakil Bupati Siak Husni Merza melantik Penghulu terpilih Kampung Benteng Hulu Sadam untuk masa jabatan 2021-2027. Pelantikan Penghulu Kampung Benteng Hulu tersebut, dilaksanakan di Aula Kantor Camat Mempura.



Setelah melantik Penghulu Kampung Benteng Hulu tersebut, Husni Merza mengucapkan selamat atas dilantiknya Saudara Sadam sebagai Penghulu Kampung Benteng Hulu.

"Dengan telah dilantiknya Saudara Sadam sebagai Penghulu Kampung Benteng Hulu,  agar menjalankan tugas dengan sebaik mungkin, serta rangkul lah semua masyarakat, tidak ada perbedaan, semua sama", ucap Husni.

Selain itu, Husni juga berpesan kepada Penghulu yang baru saja dilantik, agar bisa menjalin, meningkatkan komunikasi dan kerjasama perangkat Kampung beserta unsur lainnya seperti Bapekam.

"Jika Komunikasi dan kerjasama telah terjalin dengan baik, insyaallah semua kegiatan serta Visi dan Misi untuk kedepannya akan tercapai dan mudah untuk dijalani", pesan Wabup Siak itu.

Selanjutnya, Camat Mempura Desy Fefianti juga mengucapkan selamat atas dilantiknya Saudara Sadam sebagai Penghulu Kampung Benteng Hulu, dengan masa jabatan 2021-2027.

"Dengan telah dilantiknya Penghulu Kampung Benteng Hulu ini, tidak ada perbedaan kelompok di tengah-tengah masyarakat, mari sama-sama kita dukung seluruh program serta Visi dan Misi yang telah direncanakan untuk kedepannya", pesan Camat Mempura kepada masyarakat Kampung Benteng Hulu.(jhn/infotorial)

Share
Berita Terkait
  • 2 jam lalu

    Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan

    Batik Dayun binaan BSP dan Batik Srikandi binaan SPR Langgak. Kemudian juga produk UMKM dari Umah Oleh-oleh Bagansiapiapi dan produk cemilan buatan PKK Mandau binaan PHR
  • 2 jam lalu

    Polres Dumai Gagalkan Peredaran 4,5 Kilogram Sabu

    Setelah barang bukti dilarutkan, kemudian di buang ke dalam saluran pembuangan air dan disaksikan secara langsung oleh para tersangka.
  • 3 hari lalu

    Didampingi Walikota Dumai, Sekdaprov Buka Bazar dan Expo di Taman Bukit Gelanggang

    Bazar dan Expo ini diharapkan tidak hanya menjadi ajang promosi bagi produk-produk unggulan daerah, tetapi juga memperkuat tali silaturahmi antarwilayah
  • 2 hari lalu

    Ketua TP PKK Dumai Hj Leni Ramaini Buka Pelatihan Kompetensi Dasar Kader Posyandu ILP

    Selanjutnya dilakukan pengalungan bet peserta secara simbolis kepada perwakilan peserta pelatihan oleh Ketua TP PKK Kota Dumai.
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.