• Home
  • Siak
  • Pohon Kelapa Bercabang Tiga Hebohkan Warga Siak
Minggu, 02 September 2018 10:19:00

Pohon Kelapa Bercabang Tiga Hebohkan Warga Siak

SIAK, Globalriau.com - Pohon berserabut jenis kelapa yang satu ini sangat unik. Tak mungkin rasanya bisa bercabang. Tapi faktanya, pohon kelapa bercabang tiga tumbuh normal di Desa Mengkapan, Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak, Riau.

Pohon kelapa ini berdiri di depan rumah pemiliknya H Bahtiar di tepi jalan lintas Sungai Apit. Mohon itu menjulang tinggi lebih dari 10 meter.



Pohon kelapa ini bila dilihat dari bawah maka awalnya bercabang dua. Selanjutnya satu cabangnya kembali bercabang dua. Sehingga pohon kelapa ini akhirnya bercabang tiga.

"Kalau warga yang belum pernah menengoknya merasa aneh. Tapi kami warga sini sudah biasa," kata Alfani Zikri (24) warga desa setempat dalam perbincangan dengan detikcom, Jumat (31/8/2018).



Menurut Zikri, yang keseharianya sopir travel Pekanbaru-Sungai Apit, dia selalu menunjukan pohon kelapa itu ke penumpangnya. Bagi yang belum pernah melihat, biasanya penumpang minta berhenti sebentar dan ingin melihat secara dekat.

Unik, Ada Pohon Kelapa Bercabang 3 di RiauFoto: Pohon kelapa bercabang 3 di Riau (Chaidir-detik)

"Kalau ada penumpang yang belum pernah lihat, pasti minta berhenti sebentar. Dan merasa aneh nengok pohon kelapa itu. Trus foto-foto," kata Zikri.

Menurut Zikri, usia pohon kelapa ini diperkirakan lebih dari 20 tahun. Alasannya, ketika Zikri masuk SD, dia sudah melihat pohon itu.

"Sejak saya SD pohon itu sudah ada dan sudah bercabang. Pohon kelapanya juga sudah tinggi. Jadi mungkin sebelum saya lahir pohon itu sudah ada juga," kata Zikri.

Sumber: Detik.com

Share
Berita Terkait
  • 12 bulan lalu

    Wabup Siak Husni Merza Buka Ekspose Awal Kajian Resiko Bencana Alam

    Pemerintah Kabupaten Siak akan terus berusaha untuk menangani bencana alam. Dengan adanya Expose awal kajian resiko bencana ini dapat mempersiapkan diri.
  • tahun lalu

    Bupati Alfedri Harap Mustahik Hari ini Jadi Penerima Zakat Tahun Depan Jadi Muzakki

    Untuk di Kecamatan Tualang, Baznas Kabupaten Siak menyalurkan Zakat Tahap I tahun 2023 untuk 100 orang mustahik, dan setiap orang mendapatkan uang tunai Rp300 ribu dan sembako seni
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.